Liputan6.com, Jakarta Kabar perceraian di kalangan selebriti memang tidak mengejutkan. Setiap tahun, publik dikejutkan dengan kabar perpisahan pasangan selebriti tersebut. Beberapa dari mereka bahkan terlihat baik-baik saja dan masih memamerkan kemesraannya hingga gugatan cerai terungkap.
Contoh terbaru adalah Natasha Rizky dan Desta. Keduanya pernah digoyahkan isu miring, namun tiba-tiba bercerai. Setelah gugatan cerai Desta dikabulkan, baru-baru ini keduanya membawa ketiga anaknya berlibur ke Singapura. Tak heran jika netizen mendoakan keduanya untuk rujuk.
Beberapa artis Indonesia memilih kembali ke pelukan mantan. Vira Yuniar dan Teuku Ryan, misalnya. Setelah setahun bercerai, keduanya menikah lagi. Hingga kini rumah tangga mereka rukun dan sering bersatu dalam sinetron stripping.
Pemain sinetron 1990-an, Eddies Adelia juga punya cerita serupa. Ia memilih rujuk dengan mantannya, Ferry Setiawan setelah empat tahun bercerai. Berikut daftar yang dirangkum oleh Showbiz Liputan6.com dari berbagai sumber, Senin (7/3/2023).